https://mezzojane.com

Galaxy S25 Hadir dengan AI Multimodal, Samsung Bawa Inovasi Interaksi yang Lebih Intuitif

Samsung Electronics Co., Ltd. secara resmi memperkenalkan teknologi kecerdasan buatan (Artificial Intelligence / AI) multimodal terbaru dalam seri Galaxy S25 pada ajang Galaxy Unpacked 2025 di San Jose, Amerika Serikat. Inovasi ini dirancang untuk menghadirkan interaksi yang lebih alami dengan perangkat, memungkinkan pengguna menggunakan kombinasi suara, teks, dan gambar secara bersamaan untuk pengalaman yang lebih intuitif dan efisien.

Jay Kim, Executive Vice President & Head of Customer Experience Office, Samsung Mobile eXperience, menekankan bahwa pengembangan AI ini didasarkan pada pemahaman mendalam terhadap kebiasaan pengguna dalam menggunakan perangkat.

“Kami berusaha mempermudah proses input sekaligus memaksimalkan hasilnya. Dengan memahami pola penggunaan smartphone oleh konsumen, kami mengintegrasikan AI secara optimal agar dapat meningkatkan pengalaman mereka,” ujar Jay Kim pada Kamis (13/2/2025).

Samsung bekerja sama dengan Google dan Qualcomm untuk mempercepat pengembangan AI pada Galaxy S25. Dalam forum teknologi bertajuk True AI Companion: Impact on Life and What’s Next yang diadakan pada 23 Januari 2025, para ahli dari ketiga perusahaan membahas masa depan AI dalam perangkat seluler serta tantangan yang dihadapi dalam adopsinya.

Hasil penelitian Samsung bersama Symmetry Research di London menunjukkan bahwa 55% pengguna lebih memilih menggunakan AI di smartphone dibanding perangkat lainnya. Namun, masih terdapat tantangan besar terkait keamanan data dan kepercayaan pengguna.

“Penggunaan AI mobile meningkat hampir dua kali lipat dalam enam bulan terakhir. Meski potensinya sangat besar, tantangan seperti perlindungan data tetap menjadi faktor utama yang perlu diselesaikan agar adopsi AI semakin meluas,” ungkap Brauer, salah satu peneliti dalam studi tersebut.

Sameer Samat, President of Android Ecosystem, Google, menekankan bahwa AI seharusnya menjadi alat yang benar-benar mempermudah kehidupan pengguna, bukan sekadar fitur yang tampak canggih.

“AI harus bisa memahami bahasa manusia dengan lebih alami tanpa harus menggunakan kalimat yang terlalu kaku. Samsung telah berhasil menghadirkan pengalaman AI yang lebih intuitif dan efisien melalui Galaxy S25,” jelasnya.

Samsung juga meningkatkan teknologi on-device AI, memungkinkan pengguna mengakses fitur AI tanpa harus bergantung pada koneksi internet. Jika sebelumnya Galaxy S24 hanya memiliki enam fitur AI berbasis perangkat, kini Galaxy S25 menghadirkan sembilan fitur AI yang lebih canggih dan praktis.

Christopher Patrick, Senior Vice President & General Manager of Mobile Handset, Qualcomm Technologies, Inc., menjelaskan bahwa integrasi AI pada Galaxy S25 menghadirkan pengalaman yang lebih personal dan responsif terhadap kebutuhan pengguna.

“Teknologi AI ini bukan sekadar menghadirkan asisten virtual, tetapi juga memungkinkan perangkat memahami lingkungan sekitar serta berinteraksi dengan konten yang ditangkap kamera. Kolaborasi kami dengan Samsung memastikan pengalaman AI yang lebih mulus dan alami,” katanya.

Bob O’Donnell dari TECHnalysis juga mengapresiasi inovasi Samsung dalam menghadirkan AI yang semakin maju. Meski masih dalam tahap penyempurnaan, ia melihat bahwa Galaxy S25 telah menunjukkan perkembangan signifikan dalam menghadirkan AI yang lebih fungsional bagi pengguna sehari-hari.

“Kemajuan AI mobile memang luar biasa, tetapi pengalaman pengguna masih bisa lebih ditingkatkan. Namun, apa yang dihadirkan Samsung dengan Galaxy S25 adalah langkah besar menuju AI yang benar-benar bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari,” ujarnya.

Samsung terus berupaya menghadirkan pengalaman AI yang lebih praktis bagi pengguna. Salah satu inovasi terbaru adalah akses cepat ke AI Gemini hanya dengan menekan lama tombol samping perangkat.

“Meskipun teknologi di balik AI ini sangat kompleks, cara mengaksesnya dibuat sesederhana mungkin. Dengan pendekatan ini, AI bisa menjadi bagian alami dari keseharian pengguna,” tutup Jay Kim.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *